Malam Tasyakuran Kemeriahan HUT RI 77 Kelurahan Purwanegara

Malam Tasyakuran Kemeriahan HUT RI 77 Kelurahan Purwanegara

Purwanegara, Purwokerto Utara - Malam Tasyakuran Kemeriahan HUT RI 77 Kelurahan Purwanegara (27/08/2022). Malam Tasyakuran menjadi kegiatan penutup dalam acara memperingati HUT RI 77 di Kelurahan Purwanegara. Diisi dengan penampilan seni oleh warga yang diwakilkan oleh Rukun Warga(RW) masing-masing, mulai dari menari, menyanyi, hingga penampilan juara 1 dan 2 Lomba anak bercerita bahasa Banyumasan. Para panitia juga turut mengundang Bapak Camat Purwokerto Utara dan Bapak Andik yang merupakan Anggota DPRD Banyumas. Kegiatan ini dibuka dengan penampilan sholawat dari Pondok Pesantren Al-Hidayah Karang Suci dan ditutup dengan hiburan lainnya. 

Kegiatan malam hari kemarin juga disi dengan pengumuman dan pembagian hadiah kejuaran lomba karnaval, kudapan berbahan dasar pisang, dan lomba anak bercerita bahasa Banyumasan. Dengan diselingi penampilan tari gambyong, Tari lengger, tari modern, dan macapat. 

 

Harapan dan doa dipanjatkan untuk mengenang para jasa pahlawan dimasa memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Dengan tema Pulih lebih cepat, Bangkit lebih kuat pada perayaan HUT RI tahun ini. Kesuksesan kegiatan ini juga berkat dukungan dari masyarakat dan lembaga sekitar yang memberikan dukungan dalam bentuk apapun. Kekompakan panitia HUT RI Kelurahan Purwanegara pun juga sangat di apresiasi. Terima kasih kepada seluruh Warga Kelurahan Purwanegara dan sekitarnya, kepada seluruh Organisasi Masyarakat yang turut membantu. 

(Rizki Sadewo) 

Related Posts

Komentar